Senin, 09 Maret 2020


Painan, Inmas--MAN 2 Pesisir Selatan mengadakan lomba kebersihan dan taman, serta pojok literasi kelas, Jumat (29/11). Dalam kegiatan ini siswa diharuskan untuk membersihkan, mengatur dan menata kelas masing-masing agar menjadi senyaman mungkin untuk kegiatan belajar, serta membuat taman kelas sebagus mungkin.
Selain itu siswa wajib menciptakan pojok literasi di dalam kelas guna menciptakan suasana madrasah yang kondusif untuk belajar, membiasakan siswa untuk gemar membaca karena adanya pojok literasi.
Penilaian lomba ini dilakukan oleh tiga orang juri yaitu, Suhardi Nasution, Metriadi dan Hasrizal, yang mana ketiga orang juri ini tidak terkait dengan masing-masing lokal yang mengikuti lomba. Penilaian dilakukan sebanyak tiga kali, hari pertama penilaian pada hari ini Jumat 29 November 2019 dan penilaian yang kedua dan ketiga, dilakukan tanpa ada pemberitahuan.
Tim juri mengunjungi kelas satu persatu dan melakukan penilaian sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Jumlah kelas yang akan dinilai adalah sebanyak 23 kelas, dengan kriteria penilaian, 17 kelas kriteria kebersihan, meliputi kebersihan lantai, meja, kursi, papan tulis, jendela, dan keberadaan gambar presiden serta wakil presiden, keberadaan penunjuk waktu, keberadaan agenda guru dan daftar hadir siswa, keberadaan jadwal mata pelajaran, struktur organisasi kelas, ATK, jadwal piket harian, penataan meja guru, penataan meja dan kursi siswa, penataan peralatan kebersihan kelas, kebersihan lantai diluar kelas, pemilahan sampah organik dan anorganik, serta konsistensi kebersihan kelas.
Kriteria selanjutnya sebanyak 6 kelas untuk penilaian taman kelas, meliputi kebersihan taman, kreativitas, desain taman, pemeliharaan dan tingkat kesuburan taman, variasi dari daur ulang dan konsistensi. Penentuan pemenang lomba akan diumumkan pada penyerahan rapor semester ganjil Tahun Ajaran 2019/2020.
Kepala madrasah, Ahmad Asdi sangat mengapresiasi murid dan wali kelas peserta lomba yang sangat bersemangat dan bekerja keras dalam mempersiapkan ruang lokal dan taman. "Tujuan kita membuat kegiatan ini adalah meningkatkan  K3 MAN 2 Pesisir Selatan yang akan kita siapkan untuk lomba adiwiyata nantinya," ungkapnya.
Ahmad Asdi menjelaskan, lomba keindahan dan kebersihan kelas di MAN 2 Peisir Selatan sudah rutin diadakan dua kali setahun sejak tahun lalu, sangat terasa manfaatnya bagi para guru, pegawai dan siswa MAN 2 Pesisir Selatan. Hal tersebut dapat dilihat dari perubahan lingkungan madrasah yang lebih bersih dan indah, baik di dalam kelas maupun di taman-taman di luar kelas.
"Di dalam kelas berbagai gambar kaligrafi, dan kata-kata bijak yang dibuat oleh siswa, begitu juga di taman-taman kelas, siswa berkreasi dengan mengecat temboknya dan menanam bunga dan tanaman obat yang menjadikan taman lebih indah. Siswa merasa tertantang untuk berkreasi di lingkungan kelas mereka sesuai dengan kreativitasnya masing-masing," tambah Ahmad Asdi.(Indra Naldi/zon)|DW

0 komentar:

Posting Komentar

PPID MAN 2 PESISIR SELATAN

Menyediakan Pelayanan Informasi Publik Yang Prima Dalam Rangka Mewujudkan Transparansi Publik Menuju Unsur Good Govermance

man2pessel-ppid.blogspot.com

Menyambut datangnya tahun baru Islam, umum bagi sesama muslim mengirim ucapan selamat disertai doa awal tahun. Supaya pada tahun depan, kita akan semakin baik serta apa yang dikerjakan diberkahi oleh Allah SWT..

Kementrian Agama Republik Indonesia

10 Penulis MAN 2 Pessel Serahkan Langsung Buku Perdana Pada Ka.Kanwil

Popular Posts